Jumat, 22 Juli 2011

Wow, Life is amazing


Ternyata hidup itu begitu menakjubkan. Melihat kehidupan manusia, ketika masih dalam kandungan ibu, terlahir kedunia sebagai seorang bayi, beranjak dewasa sampai dengan masa tuanya. mungkin terlihat seperti hal yang biasa saja, tapi sebenarnya adalah hal yang luar biasa, bagaimana berasal dari 2 sel menjadi manusia dewasa yang terdiri dari organ tubuh yang sangat kompleks. Sungguh menakjubkan.
Kodok_legi sekarang telah mempunyai keturunan, dia adalah Singa Berhati Emas. Perasaan yang timbul dalam hati Kodok_legi sangatlah meluap-luap. Benar-benar menakjubkan bagaimana bayi itu ada. Kodok_legi mengetahuinya karena ketika Singa Berhati Emas masih dalam kandungan, Kodok_legi selalu berusaha untuk menyapa berkomunikasi. Ketika Singa Berhati Emas telah lahir, mengirup udara bumi ini, tiada hari tanpa Kodok_legi menyapa, bercanda dengan Singa Berhati Emas.

Mempunyai anak merupakan pengalaman yang menakjubkan bagi Kodok_legi, hal ini berarti Kodok_legi harus dan mau tidak mau harus menjadi lebih dewasa lagi. Hal ini merubah paradigma Kodok_legi. Yang semula Kodok_legi hanya melihat hutan tempat tinggalnya saja, sekarang Kodok_legi harus juga melihat bahwa di luar hutan tempat tinggalnya ada ruangan lain yang bisa di eksplorasi. Mencari kebijaksanaan dari penghuni bumi yang lain.
Life is Amazing.

Sabtu, 28 Mei 2011

Menjadi yang Lebih baik

Menjadi lebih baik berarti tidak mengulangi kesalahan yang sama.
Menjadi lebih baik berarti menghargai orang lain seperti menghargai diri sendiri.
Menjadi lebih baik berarti bangkit kembali ketika terjatuh.
Menjadi lebih baik berarti tidak masa bodoh dengan lingkungan sekitar.
Menjadi lebih baik berarti bertanggung jawab dalam setiap perkara yang ditanggungkan.
Menjadi lebih baik berarti tidak menganggap rendah orang lain.
Menjadi lebih baik berarti sabar ketika situasi tidak seperti yang dikehendaki.
Menjadi lebih baik berarti memberikan usaha maksimal dalam setiap tugas.
Menjadi lebih baik berarti mau memperbaiki diri.
Menjadi lebih baik berarti berusaha, berusaha dan berusaha..

Kamis, 19 Mei 2011

The Amazing Thing


Sejak dahulu Kodok_legi selalu kagum pada kereta api, dan Kodok_legi pun menjuluki Kereta api sebagai "The Amazing Thing".
Jika kereta api adalah The Amazing Thing nya Kodok_legi, maka apakah The Amazing Thing milikmu?

Fasilitas dan ......

Semua orang pasti ingin hidup yang enak, punya fasilitas yang menunjang kehidupannya. Seringkali Kodok_legi merasa iri bila pada saat di jalan bertemu dengan seorang anak muda, mungkin malah jauh lebih muda dari Kodok_legi tapi sudah naik mobil yang notabene adalah sangat mewah.
Ada 2 hal yang menjadi pemikiran Kodok_legi, negatif dan positif. Yang negatif adalah itu mobil (kekayaan) dalah milik orangtuanya dan si anak tadi tidak tau menahu bagaimana orang tuanya bekerja keras untuk mendapatkan hal itu, si anak tahunya hanya menggunakan fasilitas yang dimiliki orang tuanya untuk bersenang-senang. Sedang yang positif adalah, si anak sebenarnya memang bekerja tapi dalam bekerjanya mereka sudah memiliki fasilitas yang diberikan oleh orang tua nya.
Seorang sabahat Kodok_legi, si DePe pernah berkata, "Dok, kalo kita bekerja untuk mendapatkan fasilitas, sementara mereka (anak muda) bekerja sebagai pelengkap dari hidup, karena fasilitas sudah didapatkan."
Kodok_legi berusaha tidak menyesali bahwa Kodok_legi dilahirkan dari keluarga yang tidak kaya, toh sekalipun bukan dari keluarga yang kaya materi, namun Kodok_legi dibesarkan di keluarga yang kaya oleh cinta dan kasih sayang. Materi memang penting, tapi tanpa kasih apalah arti semuanya itu.
So, sekalipun saat ini Kodok_legi bekerja keras, berkeringat, berangkat pagi pulang malam, tapi hal tersebut demi keluarga yang Kodok_legi sayangi.